Pada waktu membaca kitab 1 Samuel timbul pertanyaan: Mengapa Samuel yang berasal dari Efraim bisa menjadi imam, bukankah imam harus dari suku lewi ?
Penasaran dengan pertanyaan saya sendiri maka saya mencari jawabannya sendiri, dan dengan pertolongan saudara seiman di internet saya mendapat jawaban sbb:
1 Sam 1:1 Ada seorang laki-laki dari Ramataim-Zofim, dari pegunungan Efraim, namanya Elkana bin Yeroham bin Elihu bin Tohu bin Zuf, seorang Efraim.
Pertama tama Elkana itu dikatakan seorang Efraim, tapi maksudnya adalah berasal dari wilayah Efraim [penduduk Efraim] bukan dari suku Efraim. Hal ini dibuktikan dengan silsilah sbb:
1 Taw 6:
33 Inilah orang-orang yang memegang tugas itu dengan anak-anak mereka: dari bani Kehat ialah Heman, penyanyi itu, anak Yoel bin Samuel
34 bin Elkana bin Yeroham bin Eliel bin Toah
35 bin Zuf bin Elkana bin Mahat bin Amasai
36 bin Elkana bin Yoel bin Azaria bin Zefanya
37 bin Tahat bin Asir bin Ebyasaf bin Korah
38 bin Yizhar bin Kehat bin Lewi bin Israel.
Inilah gunanya silsilah yang biasanya membosankan itu, dan dari silsilah ini kita tahu bahwa Elkana dan Samuel berasal dari suku Lewi walau bukan dari keturunan Harun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar