Kamis, 17 April 2014

YOAS RAJA YG TIDAK TAHU BUDI


Yoas adalah anak raja Ahazia dari Yehuda, dia adalah satu-satunya anak raja yg lolos dari pembunuhan yg dilakukan oleh neneknya sendiri yg bernama Atalya, sebab Atalya ingin menjadi ratu.

Yoas diselamatkan oleh bibinya yg bernama Yosabat istri imam besar Yoyada, pada umur tujuh tahun Yoas dinobatkan menjadi raja oleh imam besar Yoyada, sehingga dia menjadi raja yg paling muda.

Yoas dicatat oleh alkitab sebagai raja yg benar selama hidupnya imam Yoyada saja, setelah imam Yoyada mati dia berubah setia dan menjadi penyembah berhala. Mengapa hal ini bisa terjadi ?

1. SEBAB DIPENGARUHI OLEH PARA PEMIMPIN YEHUDA.

2 Taw 24:17  Sesudah Yoyada mati, pemimpin-pemimpin Yehuda datang menyembah kepada raja. Sejak itu raja mendengarkan mereka.
18  Mereka meninggalkan rumah TUHAN, Allah nenek moyang mereka, lalu beribadah kepada tiang-tiang berhala dan patung-patung berhala. Oleh karena kesalahan itu Yehuda dan Yerusalem tertimpa murka.

Oleh karena bujukan para pemimpin yg jahat itulah raja Yoas terpengaruh dan ikut berbuat jahat bahkan ikut menyembah berhala.

1 Korintus 15:33  Janganlah kamu sesat: Pergaulan yang buruk merusakkan kebiasaan yang baik.

Tuhan memberi nasehat kepada kita supaya kita berhati-hati dengan pergaulan kita, sebab salah bergaul bisa berakibat merusak kebiasaan baik.

2. SEBAB YOAS TIDAK MENCARI KEBENARAN

Matius 6:33  Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu.

Yoas yg telah dibimbing oleh imam Yoyada selama hidupnya untuk mencari Kerajaan Allah dengan taat kepada segala hukum-hukum Tuhan tetapi ternyata Yoas tidak mencari kebenaran, oleh sebab itu hidupnya lebih mudah lagi dipengaruhi oleh keadaan dan pergaulan sebab Yoas tidak mempunyai pedoman kebenaran.

Pada puncak kejahatannya Yoas malah membunuh imam Zakharia yg adalah anak dari imam besar Yoyada, seharusnya Yoas menghormati anak dari gurunya yg telah menyelamatkan nyawanya dari pembantaian dan bahkan telah menobatkan menjadi raja Yehuda tetapi kenyataannya Yoas adalah orang yg tidak tahu membalas budi, dia membalas kebaikan dengan kejahatan.

Pelajaran penting ini harus kita perhatikan, jangan hanya mencari Kerajaan Allah saja dan sudah merasa cukup, taat semua perintah Tuhan bahkan aktif dan bersemangat melayani Tuhan dan sudah merasa cukup, ingat yg perlu dicari itu ada 2 hal, yaitu Kerajaan Allah dan juga kebenaran.

Bila saudara mempelajari alkitab carilah kebenarannya, sebab alkitab itu tidak semuanya berisi kebenaran, jangan saudara kaget dan berpikir macam-macam dulu maksud saya banyak yg tertulis di alkitab itu adalah hal-hal yg berdosa, mungkin saudara pernah mendengar orang agama seberang yg menuduh bahwa isi alkitab itu tidak suci, tertulis nabi yg melakukan dosa, tertulis pula hal-hal yg porno di kitab kidung agung, dll. Tidak seperti kitab suci agama seberang yg isinya suci semuanya menurut orang itu.

Mulai dari permulaan yaitu kitab kejadian sudah tertulis dosa yg dilakukan oleh Hawa dan Adam, dilanjutkan oleh pembunuhan oleh Kain terhadap Habil, dan seterusnya, tidak seorangpun tokoh alkitab yg suci, kecuali satu-satunya orang yaitu Tuhan kita Yesus, itulah yg saya maksud hal-hal yg berdosa yg tertulis di alkitab, supaya saudara tidak melakukan yang jahat seperti yg tertulis itu. Sebab salah satu fungsi alkitab adalah untuk mengajar kita.

2 Tim 3:16  Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran.

1 komentar: